Lombok Berhasil Menangkan World Halal Travel Awards 2015

Senin, 26 Oktober 2015 - 08:20 WIB
Lombok Berhasil Menangkan World Halal Travel Awards 2015
Lombok Berhasil Menangkan World Halal Travel Awards 2015
A A A
JAKARTA - Pulau Lombok berhasil memenangkan World Halal Travel Awards (WHTA) 2015 yang diselenggarakan di The Emirates Palace Ballroom, Abu Dhabi, UEA, pada 19-21 Oktober 2015. Lombok berhasil meraih dua penghargaan sekaligus yaitu pada kategori World's Best Halal Tourism Destination dan World's Best Halal Honeymoon Destination.

Tak hanya Lombok, dari Indonesia Sofyan Hotel Group juga meraih penghargaan World Halal Travel Awards (WHTA) 2015 untuk kategori World’s Best Family Friendly Hotel. Menariknya, dari 14 kategori yang ada, Indonesia berhasil menduduki lima nominasi yaitu World best family friendly hotel, World best cultural destination, World’s best culinary destination, World’s best halal honeymoon destination, dan World’s best halal tourism destination.

Dikutip dari Indonesia Travel, pemenang untuk kategori halal travel & tourism tersebut didapat melalui voting yang diadakan sejak September lalu. Tercatat sebanyak 41 ribu orang telah menyumbangkan suaranya.

Pada nominasi World's Best Halal Honeymoon, Lombok berhasil menyingkirkan Abu Dhabi (UEA), Antalya (Turki), Kirabi (Thailand) dan Kuala Lumpur (Malaysia). Lalu pada World’s Best Halal Tourism Destination, Abu Dhabi (UEA), Amman (Yordania), Antalya (Turki), Kairo (Mesir), Doha (Qatar), Istanbul (Turki), Kuala Lumpur (Malaysia), Marrakech (Maroko) dan Teheran (Iran).

Sementara itu, untuk World’s Best Family Friendly Hotel, Hotel Sofyan mengungguli Adenya Hotel & Resort (Turki), Alanda Hotel, Marbella Angel Peninsula, Turki Armed Forces Officers Club & Hotel Abu Dhabi (UEA) dan Gloria Hotel Dubai (UEA).

Menteri Pariwisata, Arief Yahya mengungkapkan, bahwa dalam kemenangan ini masyarakat Indonesia memiliki peran penting dalam menyumbang suara untuk vote. Tidak hanya itu, melalu akun Twitternya, Presiden RI, Jokowi dan Ibu Iriana juga mengajak masyarakat agar mendukung Indonesia menang dalam World Halal Travel Awards 2015.

"Penghargaan itu sekaligus memperkuat bahwa, promosi Kemenpar yang gencar melalui Branding, Advertising dan Sale (BAS) itu sudah berjalan sesuai rencana. Kemenangan itu harus direncanakan, bukan kebetulan dan datang tiba-tiba," papar Arief Yahya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3811 seconds (0.1#10.140)